Senin, 05 Mei 2014

Vita Renita_Tugas 5_Laporan Penelitian (revisi)

TEMA : HUBUNGAN ANTARA PENDIDIKAN ORANG TUA TERHADAP KUALITAS
PENDIDIKAN ANAKNYA

A. LATAR BELAKANG
Orang tua seharusnya memahami bahwa merekalah sebagai penanggungjawab utama dalam pendidikan putra-putrinya. Secara umum, berhasil tidaknya pendidikan seorang anak biasanya dihubungkan dengan perkembangan pribadi orang tuanya dan baik tidaknya hubungan, komunikasi dan
kehidupan dalam keluarga.
Pendidikan yang kaya tercipta secara optimal melalui kolaborasi dari orang tua dan guru, sehingga tercipta harmoni yang sempurna antara rumah dan sekolah. Ini merupakan suatu proses yang dapat membantu
anak-anak untuk mengenal diri mereka sendiri dan komunitas dimana mereka berada. Hal ini memampukan mereka untuk dapat membuat keputusan yang bebas tapi bertanggung jawab dalam kehidupan pribadi dan
profesionalnya.

Anak-anak dan remaja pada masa sekarang perlulah mendapatkan
perhatian dan bimbingan yang penuh kasih sayang dari kedua orang
tuanya dan orang-orang dewasa lainnya dalam rumah tangga, agar mereka
dapat mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang terarah kepada
kebahagiaannya antara lain dalam bidang proses belajar. Tidaklah tepat
jika orang tua membiarkan tanpa pengarahan yang tepat atau menyerahkan
seutuhnya kepada bapak dan ibu guru di sekolah, sebab disamping waktu
yang sangat terbatas juga perhatian dan kasih sayang yang tulus
seperti yang didapatkan dari ayah dan ibu.
"Menuntut ilmu itu dari ayunan hingga ke liang lahat" . Kemudian,
sejak kapankah pendidikan itu di berikan pada seorang anak?"
Pendidikan terhadap anak harusnya dilakukan semenjak dia lahir atau
balita. Dan peran saat ini lebih pada seorang ibu. Para ibu adalah
guru pertama bagi anak-anaknya sendiri. Orang pertama yang menjadi
sandaran anak-anaknya, tempat bertanya, mengadukan halnya dan juga
pelindungnya. Jawaban-jawaban yang diberrikan serta kepedulian seorang
ibu bagi anak-anaknya, sangat menentukan bagi anak-anaknya.

B. TEORI RISET LAPANGAN
Teori yang digunakan dalam penitian ini yaitu menggunakan teori Emiel
Durkheim, karena subjek dari penelitian disini yaitu kelompok orang
tua yang memiliki anak sedang atau akan melakukan jenjang pendidikan
baik itu TK, SD, SMP, dst.

C. PERTAYAAN PENELITIAN
a. Seberapa penting pendidikan anak bagi orang tua?
b. Apa faktor utama yang mengharuskan sang anak berpendidikan tinggi?
c. Cara apa yang harus digunakan agar orang tua bisa mendidik anaknya
dengan baik?

• Wawancara Lapangan
Bu, menurut ibu penting nggak sih pendidikan anak bagi ibu?
- Penting lah, dibilang penting ya penting, di bilang nggak penting ya
penting. (Ibu Cholillah)
- Penting banget, soalnya kan yang naikin derajat orang tua nggak lain
nggak bukan ya anak sendiri. Kalau anak berpendidikan tinggi pasti
orang tua bangga, sangat bangga. (Ibu Musnimar)
- Penting dek, karna kalau anak sukses kan nantinya untuk dia dia
juga. (Ibu Sulastri)

Bu, gimana sih cara ibu mendidik anak agar anak nurut atau ikuti
kemauan orang tua?
- Ibu nggak pernah memaksa kemauan anak, anak kalau dipaksa pasti
ngelunjak, ibu turutin apa maunya dulu, kalau baik ya kenapa enggak,
tapi kalau melenceng ya paling di beri masukan positif. (Ibu
Cholillah)
- Saya dan ayahnya selalu mengarahkan anak pakai cara halus, apa lagi
anak saya perempuan, saya membatasi anak perempuan saya kalau keluar
rumah nggak lebih dari jam 8, sehabis itu belajar minimal 1 jam buat
mengulang pelajaran disekolah tadi. (Ibu Musnimar)
- Anak harus di arahkan dengan benar, contohnya jangan banyak main,
kurangi nonton tv nya, cari kegiatan positif seperti ngaji, belajar
bareng teman-temannya. Omongin dengan pelan-pelan agar anak mau nurut
sama orang tua. (Ibu Sulastri)

D. METODE
Adapun metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Metode ini
mengarah kepada analisis data yang mengutamakan keterangan penelitian
yang ada berdasarkan kenyataan yang ada. Cara metode ini yaitu dengan
cara mengamati, menganalisis dan mewawancarai beberapa subjek sehingga
dapat menyimpulkan apa saja yang menjadi pembahasan pola-pola
pekerjaan yang terjadi di masyarakat.

E. AREA RISET
• Kegiatan penelitian dilakukan di Jl. Pramuka RT 001/012 Mampang,
Pancoran Mas, Depok.
• Narasumber :
- Ibu Cholillah (46th)
- Ibu Musnimar Erlianti (45th)
- Sulastri (45th)
• Waktu penelitian: Kamis, 1 Mei 2014

F. KESIMPULAN
Secara garis besar dapat disimpulkan bahwa semua orang bahkan semua
orang tua ingin anaknya memiliki pendidikan tinggi, bahkan melebihi
pendidikan orang tuanya. Pentingnya pendidikan menjadi faktor utama
sang anak harus dengan serius mewujudkan cita-citanya bahkan cita-cita
kedua orang tuanya. Banyak cara yang bisa di lakukan orang tua agar
anak mampu meraih kesuksesannya, salah satunya yaitu dengan
mengarahkan anak dengan benar, artinya peran orang tua disini sangat
dibutuhkan sebagai pembentukan kepribadian sang anak dalam pendidikan,
dll.


Nama: Vita Renita
NIM : 1113054100025
KLS : Kessos 2A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini