Jumat, 21 Desember 2012

tugas penelitian 5 natasha anissa

Nama : Natasha Anissa
NIM : 1112051000114
Kelas : KPI 1D

TUGAS SOSIOLOGI PENELITIAN 5
PENGARUH VIHARA TERHADAP UMAT MUSLIM DI SEKITARNYA
I.                   Latar Belakang
Sebagai mana kita ketahui, Vihara adalah tempat sembahyang umat Budha, namun di zaman sekarang banyak yang menjadikan vihara sebagai objek untuk berfoto atau sekedar shooting untuk film horor. Setelah saya teliti memang saat memasuki vihara terasa hawa yang tidak biasa. Setelah saya wawancarai salah satu warga yang telah menetap disana ternyata vihara tidak seperti kebanyakan orang bilang. Dan memang vihara tersebut juga sudah sering menjadi objek penelitian untuk mahasiswa atau orang lain. Vihara yang terletak di tengah perkampungan sekaligus bangunan pertama yang ada di daerah tersebut.
 
II.                Pertanyaan pokok
Bagaimana interaksi antara vihara dengan umat yang berbeda agama disekelilingnya?
 
III.             Metodelogi penelitian
a.       Waktu dan tempat penelitian
Penellitian ini dilakukan pada tanggal 17 – Desember – 2012 bertempat di Vihara Karunayala Boen Hay B10, Serpong.
b.      Jenis metode penelitian
Kualitatif
 
IV.             Gambaran tokoh
Tokoh yang saya wawancarai adalah bapak Tju Tsiang, salah satu warga pasar lebak, Serpong. Suasana disana sangat sepi bahkan jarang sekali kendaraan yang melewatinya. Hanya ada angkutan umum yang melintas diujung jalan.
 
V.                Analisis
Vihara ini berdiri sejak ratusan tahun yang lalu, tidak ada yang bisa memastikan kapan tepatnya, vihara ini juga sudah direnovasi selama 3x. Untuk menjadi pengurus maka warga sekitar berpartisipasi untuk memilih, namun untuk pengurus resmi selalu turun temurun. Warga disekitar vihara mayoritas Budha, hanya terdapat 5 kepala keluarga yang Islam. Bapak Tju tsiang memberi komentar kalau pengaruh vihara terhadap umat muslim disekitar masih bisa berjalan baik karena memang mereka saling menghargai dan menghormati antar agama. Vihara juga sering dijadikan acara pada hari – hari besar seperti imlek. Barongsai yang dipelihara vihara ini juga sering diikut sertakan lomba dan tidak jarang umat muslim boleh memainkannya. Karena mayoritas warga budha disana sudah banyak yang mencar sehingga banyak dari mereka mempunyai kerabat muslim atau agama lain maka apabila hari besar islam seperti Maulid nabi juga mereka umat budha turun tangan untuk merayakannya walau hanya menyumbangkan uang untuk perayaannya.
 
Daftar pustaka
Bapak. Tju Tsiang. Warga pasar lebak, Serpong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini