Senin, 11 April 2016

Taqiullah_Time Line LEMKA (Lembaga Kaligrafi Al-Qur’an)_Tugas 5

Nama               : Taqiullah

NIM                : 111405300000025

Jurusan            : manajemen Dakwah 4A

A.    Sejarah Pendirian Lembaga

Ide pertama untuk mendirikan Lemka berasal dari Drs. D. Sirojuddin AR yang lahir 15 Juli 1975 di Desa Karangtawang, Kuningan, Jabar. Dimulai dari keinginan yang sebetulnya mirip khayalan, untuk mendirikan semacam organisasi atau lembaga untuk mengembangkan seni menulis halus Arab atau khat yang jadi kegemarannya. Khayalan itu muncul pada tahun 1975, ketika Sirojuddin bersiap-siap menamatkan masa belajar enam tahun sebagai santri pondok Modern Gontor. Barulah pada tahun 1985 sebuah wadah yang diinginkannya lahir. Jadi, rentan waktu antara keinginan sampai cita-cita terkabul menempuh waktu selama 10 tahun.

Tahun 1976 Sirojuddin resmi menjadi mahasiswa Fakultas Adab IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Keinginan itu bertambah kuat, setelah ternyata di Jakarta lebih leluasa menyalurkan bakat menulis khatnya di berbagai penerbitan dan badan-badan lain. Tetapi sampai menamatkan kuliah pada tahun 1982, khayalan tetap sebagai khayalan.

Setahun kemudian, 1983, ada panggilan mengajar pada mata kuliah yang secara kebetulan adalah kaligrafi. Dengan demikian, dosen kaligrafi di Fakultas Adab menjadi dua orang, sebelumnya adalah Prof. H.M. Salim Fachry. Khusus dalam mata kuliah kaligrafi, Sirojuddin adalah mahasiswa kesayangan Prof. H.M. Salim Fachry, karena tulisan tangannya lebih bagus dibandingkan goresan tangan kawan-kawannya.

Di tahun 1983 itu, Sirojuddin bersama Prof. H.M. Salim Fachry dan Ustadz KH. M. Abd. Razzaq Muhili al-khattat dari Tangerang sama-sama diangkat menjadi Dewan Hakim Sayembara Kaligrafi MTQ Nasional ke-13 di Padang. Kedua orang tersebut terakhir adalah guru-gurunya Sirojuddin. Abd. Razzaq dikenal sebagai penulis khat profesional paling terkemuka di Indonesia yang goresan tangannya terentang di antara ratusan bukuagama di Tanah Air. Sedangkan Salim Fachry adalah penulis Al Qur'an Pusaka atas pesanan almarhum Presiden Soekarno.

Hari demi hari telah berganti begitupun bulan dan tahun, khayalan itu semakin kuat untuk dijadikan sebuah cita-cita. Kali ini Sirojuddin terpaksa "nekad", caranya sangat sederhana. Di malam hari dibuat coretan-coretan tata tertib dan acuan job alakadarnya, hanya dua lembar. Seorang mahasiswanya yang paling akrab kepadanya karena sering meminjam buku, bernama Ece Abidin, dipanggil menghadap. Ece, kelahiran Sukabumi, pada saat itu baru duduk di semester II Fakultas Adab Jurusan Sejarah dan Kebudayaan Islam. Ece disuruh menghubungi kawan-kawan sekelasnya yang telah ditentukan untuk menjalin aliansi kerjasama.

Pada tanggal 17 April 1985 (26 Rajab 1405 H), semua komponen pengurus siap menerima "gagasan besar" tersebut, dan hari itu pula ditentukan sebagai hari dan tanggal kelahiran Lemka. Kemudian pada tanggal 20 April 1985 (29 Rajab 1405 H), Dekan Fakultas Adab IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta Drs. Abd. Muthalib Sulaiman, memberikan pengukuhannya di ruang sidang Fakultas Adab. Selain pengurus Harian yang diketuai oleh Drs. D. Sirojuddin AR, hadir juga yaitu Prof. H.M. Salim Fachry yang kemudian menjabat sebagai Pembina Utama. Sedangkan KH. M. Abd. Razzaq Muhili berhalangan hadir. Acara bersejarah itu diliput wartawan Panji Masyarakat Moh. Nazi yang memuatnya pada majalah edisi ke-466.

Oleh ketua Lemka, para pengurus angkatan pertama dianggap sebagai orang-orang berjasa "memberi kekuatan moral", sehingga asosiasi yang semula hanya merupakan khayalan pribadi wujud jadi kenyataan dan milik bersama. Selengkapnya, nama-nama para mahasiswa itu adalah :

1.      Ece Abidin

2.      M. Hamid Ibrahim

3.      Badriati Ikhwan

4.      Azizi Ahmad Ghazali

5.      Zhahir Gustiri

6.      Ibnu Ahmad

7.      Nani Nur'aini

8.      Rd. Siti Sa'adah

9.      M. Amin Anwar

10.  Liga Bukra

11.  Darta

12.  M. Nur Muvid

13.  Mudrik Qori Indra

Empat hari setelah pengukuhan, yaitu tanggal 24 April 1985 (4 Sya'ban 1405 H), berhasil disusun AD/ART Lemka dengan Tim Perumus : Drs. D. Sirojuddin AR, Badri Yatim, Asep Usman Ismail, Ece Abidin, Mudrik Qori Indra dan Fuad Jabali. Lima nama tersebut terakhir adalah para nama mahasiswa Fakultas Adab IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

B.     Kejadian Penting Lemka

Kejadian

Tahun

"Pameran kaligrafi Peresmian Asrama Putera IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta", Ciputat (26 Juni 2001)

2001

"Pameran Kaligrafi", Jurusan BSA IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta (24 April 2002)

2002

 

"Pameran tunggal kaligrafi Untuk Kemanusiaan", Hotel Gran Melia, Jakarta (4-11 Mei 2003)

2003

"Pameran Tunggal kaligrafi Silaturahmi IKPM Gontor", Hotel sahid Jaya, Jakarta (11 Januari 2004)

2004

"Pameran kaligrafi Muharram Expo", Universitas Nasional, Jakarta (10-14 Maret 2005)

2005

"Eksibisi dan Demonstrasi kaligrafi Jakarta", Kantor Walikotamadya Jakarta Utara (13-14 Desember 2006)

2006

"Islamic Art Fair 2007", Fakultas Adabdan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (7-10 Mei 2007)

2007

"Festival kaligrafi Islam", Mall Arta Gading, Jakarta Utara (12-13 Agustus 2008)

2008

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini