Selasa, 04 Desember 2012

Mia Kurnia Ningsih_Tugas 4_KPI E

INTERAKSI SOSIAL PONDOK PESANTREN DENGAN MASYARAKAT DAN LINGKUNGAN
 
Mia Kurnia Ningsih
1112051000156
KPI 1E
 
I.                  Latar Belakang
 
Pondok pesantren adalah suatu lembaga pembelajaran yang religius yang merupakan suatu pendidikan yang di dalam nya berdasarkan asas-asas religius Islami , dimana semua masyarakat di pesantren menjalani segudang aktivitas pembelajaran pada umumnya dan ditambah lagi dengan pembelajaran agama ,setiap hari para santri menghabiskan waktu lebih banyak berasaskan keagamaan di banding dengan asas umum, seperti halnya nama Pondok pesantren memang di peruntukan sebagai lembaga pendidikan religus walaupun di dalamnya juga ada pendidikan umum seperti hal nya sekolah-sekolah pada umumnya.

            Yang membedakan antara pesantren dengan sekolah-sekolah biasa lainnya adalah nilai-nilai pendidikan yag religius yag mengharuskan para santri untuk mengedepankan pendidikan Religius , selain itu pesantren adalah tempat yang sangat bagus untuk sarana pembelajaran kedisiplinan , karena di dalam pesantren itu sangat di terapkan ke disiplinan yang sangat ketat untuk setiap para santrinya hingga mungkin melibi kedisiplinan dirumah , di pesantren para santri harus mengikuti berbagai macam kegiatan yang banyak dan membutuhkan kedisplinan yang tinggi dimana setiap santrinya mengikuti peraturan yang telah di buat oleh pesantren dan tidak di perbolehkan melanggar , contoh-contoh nya ialah mulai dari bagun tengah malam , shalat tahajud berjamaa'ah, hingga mengaji atau tadarusan bersama-sama itu membutuhkan tingkat ke disiplinan yang tinggi,bahkan dalam kehidupan pun kita membutuhkan sikap disiplin yang tinggi yang dapat memudahkan kita dalam setiap kegiatan kita sehari-hari.
            Di dalam pesantren itu terdapat dua sebutan yakni pesantren modern dan pesantren tradisional dimana perbedaannya jika di pesantren modern terdapat banyak tambahan Ilmu biasanya ditambah dengan beberapa bahasa pengantar dan dipergunakan sehari-hari ,biasanya menggunakan bahasa Inggris dan Arab. Ini membuktikan bahwa saat ini pondok pesantren tidak bisa di pandang dengan sebelah mata, sekarang pondok pesantren bukan hanya lembaga pendidikan Islami tapi juga media pendidikan Umum yang tentunya tak kalah dengan sekolah-sekolah di luar pesantren.
            Bukan hanya dari segi pendidikannya saja pesantren modern pada saat sekarang pun juga bisa menjadi suatu lembaga pendidikan dengan segudang prestasi, contohnya pada pondok pesantren La Tansa , pondok pesantren ini berdiri dari di sebuah lembah ±13 ha yang di kelilingi oleh gunung-gunung dan bukit-bukit yang hijau dan di aliri oleh mata air sungai ciberang , yang tentunya berbeda dengan ibu kota negara seperti Jakarta yang udara nya saja sudah di penuhi dengan polusi udara , di pondok pesantren La Tansa merupakan salah satu tempat terbaik untuk menuntut Ilmu di karena kan suasa yang asri dan nyaman yang tentunya sangat berpengaruh untuk pembelajaran.
            Pondok Pesantren La Tansa ini di lahirkan di bawah naungan Pondok Pesantren Daar El-Qolam Gintung, Jayanti, Tangerang.
Pondok Pesantren ini berisikan santri dari berbagai macam wilayah bukan hanya dari Banten saja, tapi beragam ada yang dari jawa barat , palembang , pekan  baru , dan masih banyak lagi yang lain nya, hal ini membuktikan bahwa Pesantren La Tansa ini sangat di percaya oleh masyarakat untuk menuntut Ilmu. Lembaga ini dikelola oleh Yayasan "LA TANSA MASHIRO" yang didirikan oleh Drs. KH. Ahmad Rifa'i Arief (Alm) dengan Akta Notaris No. 4 Tanggal 9 Januari 1991 dan Akta perubahan No. 44 Tanggal 20 April 1998, beralamat di Parakansantri, Cipanas, Lebak, Banten. Lahirnya Pondok Pesantren "LA TANSA" didasarkan atas kesadaran untuk membangun sumber daya manusia yang beriman dan bertaqwa, berwawasan luas, berilmu, berakhlakul-karimah (mukminin, muttaqien dan rosikhina fil'ilmi) kelak menjadi generasi penerus bangsa, negara dan agama dalam berbagai sektor kehidupan.
            Pondok Pesantren sangatlah penting , apa lagi di Negara Indonesia yang penduduknya sebagian besar mayoritas Islam , kali ini saya akan meneliti sebuah Pondok Pesantren dimana yang saya teliti menegenai Interaksi sosial yang terjadi di lingkungan Pondok Pesantren La Tansa itu sendiri .
            Apa saja kah Interaksi dari Pondok Pesantren La Tansa untuk Masyarakat dan lingkungan ? , Bagaimana kah cara pondok pesantren ini menyiarkan agama dan menyiarkan Ilmu hingga Pondok Pesantren ini bisa di percaya oleh Masyarakat Khalayak dan oleh Lingkungan ? , pertanyaan-pertanyaan di atas akan di bahas dalam penilitian saya kali ini .
 
 
 
II.      Pertanyaan Pokok
 
1.      Bagaimana interaksi Sosial Pondok Pesantren dengan Masyarakat dan Lingkungan Sekitar?
Pertanyaan ini di ajukan guna mendapatkan informasi yang signifikan perihal interaksi sosial sebuah lembaga pendidikan pondok pesantren ini dengan Masyarakat dan Lingkungan sekitar serta agar kita dapat mengetahui lebih jauh tentang Interaksi sosial Pondok Pesantren dengan Masyarakat dan Lingkungan Sekitar Nya.
 
III.      Metodelogi Penelitian
 
a.    Waktu dan tempat penelitian
Penelitian ini dilakukan pada sebuah pondok pesantren La Tansa , yang terletak pesantren La Tansa yang berada di daerah Cipanas Lebak Banten Gintung .
waktu yang dipilih untuk melaksanakan penelitian ini ialah pada hari Minggu 2 November 2012.
 
b.    Jenis metodelogi penelitian
Metode yang dilakukan adalah dengan metode kualitatif, metode ini dinilai lebih efisien karena dapat menggali informasi secara lebih mendalam kepada seorang tokoh salah satu di La Tansa
 
 
 
IV.      Gambaran Tokoh
Tokoh yang menjadi narasumber pada penelitian kali ini adalah Al-Ustadz Nurbani Yusuf  beliau yang berperan sebagai pengurus dan pembimbing pengasuhan santri di pondok pesantren La Tansa. Beliau juga sangat berperan sebagai pembimbing kepanitiaan pada setiap kegiatan Pondok Pesantren La Tansa .
V.      Analisa
Pada analisa kali ini akan membahas tentang Interaksi Sosial Pondok Pesantren La Tansa dengan Masyarakat dan Lingkungan . pada Penelitian kali ini yang menjadi objek Penelitian adalah Pondok Pesantren La Tansa dan Interaksi Sosial Pondok Pesantren La Tansa dengan Masyarakat dan Lingkungan ,Interaksi Sosial yang di lakukan Pondok Pesantren ini terbilang cukup banyak . di antara nya berbagai acara sosial yang pasti nya menjadi Interaksi antara Pondok pesantren dengan asyarakat dan Lingkungannya , acara-acara sosial yang melinatkan banyak masyarakat ini menjadi salah satu cara Pondok Pesantren beronteraksi dengan Masyarakat dan Lingkungan sekitar , sehingga Hubungan antara Masyarakat dan Pondok Pesantren ini menjadi baik dan terjaga , tentuya bukan hanya hal- hal sosial saja yang dilakukan Pondok Pesantren La tansa sebagai wujud berinteraksi dengan Masyarakat , setiap minggu Pondok Pesantren La Tansa ini mengadakan Pengajian Rutin yang diadakan Setiap Minggu guna untuk Berinteraksi dengan Masyarakat dan khalayak , dan hal yang tidak kalah penting nya dalam Masyarakat dan  Lingkungan nya adalah  dari segi Prestasi pun menjadi Tolak Ukur masyarakat akan Pondok Pesantren . ,pengaruh , Interaksi Pondok pesantren La Tansa sangat lah baik , Pondok Pesantrren ini bahkan memberikan lowongan pekerjaan untuk sebagian Masyarakat untuk Membuka jasa Laundry dan catring di Pondok Pesantren La Tansa ini.
                Di dalam Pondok Pesantren ini santri Pondok Pesantren La Tansa selama 24 jam penuh , dan semua santri di wajibkan untuk mengikuti serangkaian aktivitas di dalam Pondok Pesantren La Tansa , Pesantren La Tansa sudah menjadi Pesantren yang di Percaya Masyarakat karena dilihat dari berbagai subjek yakni santri Pondok Pesantren ini terdiri dari berbagai Provinsi di Indonesia , di lihat dari segi Prestasi La Tansa sudah banyak mendapat kan Prestasi yang tak bisa di sebutkan satu per satu .
            Menurut Al-Ustadz Nurbani Yusuf  pondok pesantren La Tansa terlahir sebagai manisfestasi kebutuhan ummat akan pola dan sistem pendidikan yang  sesuai dengan kondisi kekinian, kondisi di mana hajat akan terciptanya sebuah generasi yang tidak hanya mengejar nilai-nilai duniawi tetapi juga tidak menghilangkan nilai-nilai ukhrawi yang tertanam dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini