Senin, 30 September 2013

Fiqih Dwi Adam_KPI 1B_Tugas 4_Max Weber

Karya Max Weber
1.     The Protestan Ethic and the Spirit of capitalism
·         Kausalitas adalah kemungkinan suatu peristiwa diikuti atau disertai peristiwa lain.
·         Pemikirian Weber tentang kausalitas adalah keyakinan dia bahwa karena kita dapat memiliki pemahaman khusus tentang kehidupan sosial(verstehen), pengetahuan kausal  atas ilmu-ilmu sosial berbeda dengan pengetahuan kausal tentang ilmu-ilmu alam.
·         Protestanisme asketis(terutama calvinisme) menjadi semangat kelahiran kapitalisme.
·         Etika protestan adalah salah satu dari faktor kausal munculnya semangat kapitalisme modern.
·          Semangat kapitalisme adalah sistem etika, dan etos, yang memang jadi salah satu pendorong terjadinya kesuksesan ekonomi.
·         Yang tercakup dalam semangat kapitalisme adalah gagasan seperti "waktu adalah uang", "bekerjalah giat", "berhematlah", "tepati waktu", "berbuatlah adil", dan "mencari uang adalah tujuan yang sah dalam dirinya."
·         Kapitalisme adalah konsekuensi tak terduga dari etika protestan.
·         Calvinisme adalah aliran protetanisme. Salah satu ciri calvinisme adalah gagasan bahwa hanya sejumlah kecil orang terpilih yang memperoleh keselamatan.
·         Calvinis diserukan untuk terlibat dalam aktivitas intens dan duniawi dan menjadi "manusia pekerja."
·         Penghargaan religius terhadap kerja yang dilakukan tanpa henti, terus-menerus dan sistematis dalam panggilan hidup duniawi, sebagai sarana tertinggi untuk mencapai askesitisme, dan pada saat yang sama bukti terkuat dan paling nyata bagi kelahiran kembali dan iman asli, pasti menjadi cara terbaik bagi ekspansi semangat kapitalisme.                (weber, 1904-05/1958: 172)
 
2.     Economic and Society
·         Tipe-tipe ideal  adalah perangkat heuristik yang digunakan dalam irisan realitas sejarah yang berfungsi sebagai alat pembanding dengan realitas empiris untuk menentukan ketidaksesuaian ataupun kemiripan, untuk menggambarkannya dengan konsep yang paling dapat dipahami secara tepat, dan untuk menentukan dan menjelaskannya secara kasual.
·         Tipe ideal adalah konsep yang dikonstruksi oleh ilmuwan sosial, menurut minat dan orientasi teoretisnya, dalam rangka memahami ciri utama fenomena sosial.
·         Ada beberapa macam tipe ideal yang weber tawarkan, yaitu :
1.      Tipe ideal histories
Tipe ini terkait dengan fenomena yang ditemukan pada epos sejarah tertentu (misalnya, pasar kapitalistis modern).
2.      Tipe ideal sosiologis umum
Tipe ini terkait dengan fenomena yang bersinggung dengan beberapa periode historis dan masyarakat (misalnya, birokasi).
3.      Tipe ideal tindakan
Tipe ini merupakan tipe tindakan murni yang didasarkan pada motivasi pelaku (misalnya, tindakan afektual).
4.      Tipe ideal struktural
Tipe ini merupakan bentuk sebab dan akibat tindakan sosial (misalnya, dominasi tradisional).
·         Weber berpegang pada metode individualis dalam sosiologi.
·    Sosiologi adalah ilmu yang memusatkan perhatiannya pada pemahaman interpretif atas tindakan sosial dan pada penjelasan kausal atas proses dan konsekuensi tindakan tersebut.
·         Menurut weber tindakan terjadi ketika individu melekatkan makna subjektif pada tindakan mereka.
·         Tindakan ekonomis adalah sebagai orientasi sadar dan primer ke arah pertimbangan ekonomis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini