Selasa, 09 Oktober 2012

TOR (Term Of Reference)_Mia Maisyatur R (1110054000022)_Tugas ke 5

Judul                  : TOR (Term Of Reference)
Nama               : Mia Maisyatur R (1110054000022)
Tugas               : 5
1.        LATAR BELAKANG
Migrasi merupakan salah satu dari ketiga factor dasar yang mempengaruhi pertumbuhan penduduk selain factor kelahiran dan kematian. Untuk lebih jelas pengertian migrasi adalah perpindahan suatu penduduk dengan tujuan untuk menetap dari suatu tempat ke tempat lain yang melampaui batas politik/Negara ataupun batas administrative/batas bagian dalam suatu Negara. Jadi migrasi sering diartikan sebagai perpindahan yang relative permanen dari suatu daerah kedaerah lain.
Pada dasarnya ada dua pengelompokkan factor yang menyebabkan seseorang melakukan migrasi, diantara factor tersebuut adalah:
·                     Factor pendorong, diantaranya:
-          Semakin berkurangnya sumber alam
-          Menyempitnya lapangan kerja di tempat asal diakibatkan masuknya teknologi
-          Adanya tekanan atau diskriminasi politik, agama, suku dll
-          Ketidak cocokan adat/budaya/kepercayaan
-          Alas an pekerjaan atau perkawinan yang menyebabkan tidak bias mengembangkan karir pribadi
-          Bencana alam
·               
      Factor penarik, diantaranya:
-          Adanya rasa superior di tempat baru atau kesempatan untuk memasuki lapangan pekerjaan yang cocok
-          Kesempatan mendapatkan pendapatan yang lebih baik
-          Kesempatan mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi
-          Keadaan lingkungan dan keadaan hidup yang lebih menyenangkan
-          Tarikan dari seseorang yang diharapkan sebagai tempat berlindung
-          Adanya aktivitas-aktivitas di kota besar yang menjadi salah satu yang menjadi daya tarik
Ada beberapa jenis migrasi yang sudah tidak asing lagikita dengar, diantaranya adalah migrasi masuk, migrasi keluar, migrasi neto, migrasi bruto, migrasi total, migrasi internasional, migrasi semasa hidup, migrasi parsial, arus migrasi, urbanisasi dan transmigrasi. Dalam penelitian  ini saya akan lebih berfokus pada migrasi keluar (out migration)

1.        KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN
Dalam penelitian ini ada beberapa kegiatan yang akan kami laksanakan, diantara kegiatan tersebut adalah dimulai dari survey, perkenalan dan beradaptasi terlebih dahulu dengan warga yang bersangkutan untuk menunjang kelancaran penelitian yang kami lakukan. Kegiatan ini dilakukan secara khusus dengan langsung mendata dan berdiskusi langsung dengan warga yang bersangkutan untuk mendapatkan data yang diperlukan.
Materi yang akan disampaikan kepada warga yang bersangkutan hanya berfokus pada migrasi keluar (out migration) saja, dengan alasan untuk mengetahui jumlah dan faktor penduduk setempat yang bermigrasi keluar sehingga dapat mengetahui pertumbuhan penduduk daerah setempat.
2.        MAKSUD DAN TUJUAN
·         Maksud kegiatan
Pelaksanaan kegiatan penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan data dan alasan dari perpindahan sebagian penduduk setempat
·         Tujuan kegiatan
Kegiatan penelitian sensus penduduk yang kami lakukan ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan penduduk pada daerah setempat, dengan harapan mendapatkan jalan keluar sebagai pemecah permasalahan tersebut.
3.        CARA PELAKSANAAN KEGIATAN
Pelaksanaan kegiatan penelitian sensus penduduk ini dengan cara mensurvei serta mendata penduduk dengan menggunakan metode diskusi antar peneliti dengan masyarakat yang bersangkutan demi mngefisienkan data yang kami teliti. Tahapan pelaksanaan kegiatan ini:
1.      Survey
2.      Mendata penduduk setempat (sensus penduduk)
3.      Berinteraksi secara langsung dengan warga yang bersangkutan

4.        TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan penelitian sensus penduduk ini kami laksanakan di sebuah pedesaan yang dapat menunjang data yang kami butuhkan, tepatnya didaerah Garut, Jawa barat.
5.        PESERTA DAN PEMBIMBING KEGIATAN
Peserta pelaksana kegiatan sensus penduduk dari matakuliah Demografi ini berjumlah 32 orang, dibawah bimbingan dosen matakuliah Demografi Tantan Hermansah M.Si.
6.        JADWAL KEGIATAN
Kegiatan penelitian sensus penduduk ini direncanakan akan dilaksanakan paling lambat minggu ketiga pada bulan November 2012.
7.        BIAYA
Perkiraan biaya untuk pelaksanaan kegiatan penelitian sensus penduduk ini adalah kurang lebih sebesar Rp. 300.000,00 dengan rincian:
1.         Transfortasi               : Rp   85.000,00
2.         Konsumsi                  : Rp 215.000,00
                                
Dosen pembimbing,
(..Tantan Hermansah M.Si)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini