Rabu, 16 September 2015

Faizah azizah Jurnalistik I B "Komunitas,Organisasi,dan Kelompok Sosial"

Faizah Azizah

11150510000212

Jurnalistik I B


A.Pengertian Komunitas, Organisasi dan Kelompok Sosial

 

Komunitas adalah sebuah kelompok sosial dari beberapa organisme yang berbagi lingkungan, umumnya memiliki ketertarikan dan habitat yang sama. Dalam komunitas manusia, individu-individu di dalamnya dapat memiliki maksud, kepercayaan, sumber daya, preferensi, kebutuhan, risiko, kegemaran dan sejumlah kondisi lain yang serupa. Komunitas berasal dari bahasa Latin communitas yang berarti "kesamaan", kemudian dapat diturunkan dari communis yang berarti "sama, publik, dibagi oleh semua atau banyak".

 

Menurut Crow dan Allan, Komunitas dapat terbagi menjadi 3 komponen:

 

1.Berdasarkan Lokasi atau Tempat

Wilayah atau tempat sebuah komunitas dapat dilihat sebagai tempat dimana sekumpulan orang mempunyai sesuatu yang sama secara geografis. Dan saling mengenal satu sama lain sehingga tercipta interaksi dan memberikan konstribusi bagi lingkungannya.

 

2.Berdasarkan Minat

Sekelompok orang yang mendirikan suatu komunitas karena mempunyai ketertarikan dan minat yang sama, misalnya agama, pekerjaan, suku, ras, hobi maupun berdasarkan kelainan seksual. Komunitas berdasarkan minat memiliki jumlah terbesar karena melingkupi berbagai aspek, contoh komunitas pecinta animasi dapat berpartisipasi diberbagai kegiatan yang berkaitan dengan animasi, seperti menggambar, mengkoleksi action figure maupun film.

 

3.Berdasarkan Komuni

Komuni dapat berarti ide dasar yang dapat mendukung komunitas itu sendiri.

 

Organisasi adalah suatu kelompok orang dalam suatu wadah untuk tujuan bersama.Dalam ilmu-ilmu sosial, organisasi dipelajari oleh periset dari berbagai bidang ilmu, terutama sosiologi, ekonomi, ilmu politik, psikologi, dan manajemen. Kajian mengenai organisasi sering disebut studi organisasi (organizational studies), perilaku organisasi (organizational behaviour), atau analisis organisasi (organization analysis).]Terdapat beberapa teori dan perspektif mengenai organisasi, ada yang cocok satu sama lain, dan ada pula yang berbeda. Organisasi pada dasarnya digunakan sebagai tempat atau wadah bagi orang-orang untuk berkumpul, bekerjasama secara rasional dan sistematis, terencana, terpimpin dan terkendali, dalam memanfaatkan sumber daya (uang, material, mesin, metode, lingkungan), sarana-parasarana, data, dan lain sebagainya yang digunakan secara efisien dan efektif untuk mencapai tujuan organisasiDalam berorganisasi setiap individu dapat berinteraksi dengan semua struktur yang terkait baik itu secara langsung maupun secara tidak langsung kepada organisasi yang mereka pilih.. Agar dapat berinteraksi secara efektif setiap individu bisa berpartisipasi pada organisasi yang bersangkutan. Dengan berpartisipasi setiap individu dapat lebih mengetahui hal-hal apa saja yang harus dilakukan.

 

 Kelompok Sosial merupakan suatu gejala yang sangat penting dalam kehidupan manusia, karena sebagian besar kegiatan manusia berlangsung didalamnnya. Sejak lahir manusia telah menjadi bermacam-macam anggota kelompok. Salah satunya adalah keluarga.

 

Kelompok sosial adalah merupakan sekumpulan atau sekelompok orang yang ada di masyarakat dan memiliki kesadaran bersama akan keanggotaan dan saling berinteraksi satu sama lain, serta biasanya memiliki suatu kesuakaan yang sama (hobbi, pekerjaan, aktivitas, fans dsb). Kelompok diciptakan oleh anggota masyarakat. 

 

Menurut biertedt, kelompok sosial adalah kelompok yang anggotanya mempunyai kesadaran jenis dan berhubungan satu dengan yang lain tetapi tidak terikat dalam ikatan organisasi.

 

Klasifikasi Kelompok Sosial:

 

1. Paguyuban (gemeinschaft) adalah kelompok sosial yang anggota-anggotanya memiliki ikatan batin yang murni, bersifat alamiah, dan kekal.

2. Patembayan(gesellschaft) adalah kelompok sosial yang anggota-anggotanya memiliki ikatan lahir yang pokok untuk jangka waktu yang pendek.

 

B. Perbedaan dan Persamaan Komunitas, Organisasi dan   Kelompok Sosial

  Perbedaan

Perbedaan komunitas, organisasi dan kelompok sosial itu terletak pada tujuan dan dasarnya. Seperti tujuan dibentuknya komunitas, komunitas dibentuk berdasarkan minat dan kesamaan yang dimiliki dalam rangka mengekspresikan jiwa dan sifatnya non formal. Organisasi dibentuk berdasarkan kesepakatan dan komitmen untuk mencapai tujuan tertentu dan sifatnya formal dan belandaskan peraturan-peraturan. Kelompok sosial dibentuk berdasarkan keinginan untuk menyatukan para anggotanya dalam satu wadah sehingga terjadi interaksi. 

Persamaan

Persamaanya yaitu sama-sama terdiri dari beberapa manusia atau makhluk hidup yang saling berinteraksi satu sama lain yang menjadi satu dalam satu wadah.

C. Contoh Komunitas, Organisasi dan Kelmpok Sosial Dalam Kehidupan Sehari-hari

Komunitas:

            - Komunitas Sepeda

-Komunitas Fotografi

-Komunitas Pecinta Alam

-Komunitas Pecinta Binatang

Organisasi :

     - OSIS

      -HMJ

      - Karang Taruna

Kelompok sosial :

-Keluarga

-Paguyuban

-Patembayan

 :sumber :, Kamanto. Pengantar Sosiologi (edisi revisi). Jakarta : Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi  Universitas Indonesia, 2004.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini