Rabu, 16 September 2015

Vina Triani KPI 1B, Definisi komunitas,organisasi,kelompok sosial, tugas 2

                        "KOMUNITAS, ORGANISASI, DAN KELOMPOK SOSIAL''

A.Definisi Komunitas                                       

   

     Kominitas awal konsep komunitas dalam sosiologi berkaitan dengan perhatian para pendiri disiplin ilmu ini yang berusaha untung memahami dan menjelaskan transformasi sosial dari ekonomi industri kapitalis pada abad ke-19. Secara khusus, Ferdinand Tonnies, menggemakan kekhawatiran yang bersifat umum, Dia berargumen bahwa medernisasi mengakibatkan hilangnya komunitas dan solidaritas lokal. Dalam ekonomi industri yang berkembang di Eropa bagian utara, pengetahuan bersama dan kontrol sosial yang di hasilkan melalui kehidupan perdesaan kecil, tidak mungkinlagi muncul di pusat-pusat perkotaan berskala besar, yang anonim dan berbeda secara sosial.

 

B. Definisi Kelompok Sosial

     Secara sosiologis istilah kelompok mempunyai pengertian sebagai suatu kumpulan dari orang-orang yang mempunyai hubungan dan berinteraksi, di mana dapat mengakibatkan tumbuhnya perasaan bersama. Dalam buku Sociology An Introduction. Mayor Polak (1979) berpendapat ada antara hubungan satu sama lain dan antar hubungan itu bersifat sebagai sebuah struktur. Di dalam suatu kelompok masyarakat seorang pribadi harus dapat membedakan dua kepentingan, yaitu ia sebagai makhluk individu dan sekaligus ia sebagai makhluk sosial.

C. Definisi Organisasi Sosial

     Istilah organisasi secara harfiah dapat diartikan sebagai suatau kesatuan orang-orang yang tersusun dengan teratur berdasarkan pembagian tugas tertentu. Organisasi sosial yang merupakan gabungan dari kedua istilah tersebut dapat diartikan sebagai suatu susunan dan struktur dari berbagai hubangan antar manusia yang terjadi dalam masyarakat, di mana hubungan tersebut merupakan suatu kesatuan yang teratur. Secara luas organisasi sosial diartikan sebagai jaringan tingkah laku manusia dalam ruang lingkup yang kompleks pada setiap masyarakat.  

1.      Perbedaan dan Persamaan komunitas, organisasi, dan kelompok sosial

          Perbedaanya yaitu terletak pada  tujuannya  misalkan komunitas itu bertujuan sekedar ekspresi jiwa, tergantung chemistry anggota-anggotanya. Organisasi bertujuan yang sama dalam suatu tempat tertentu dan biasanya bersifat formal serta bernaungan hukum. Sedangkan kelompok sosial bertujuan untuk menggabungkan suatu manusia dalam suatu tempat.

         Persamaannya yaitu sama-sama melibatkan individu-individu dengan individu lainnya, sama-sama sekumpulan manusia yang mempunyai tujuan masing-masing. Jadi antara ketiganya itu sak9ng mempunyai hubungan yang signitifikat karena tidak bisa hanya individu saja yang terkibat sebagai manusia pasti terlibat dalam tiga cakupan tersebut.

 

2.      Contoh komunitas, organisasi, dan kelompok sosial

A.    Komunitas

1. Komunitas pecinta ikan hias            

2. Komunitas pecinta alam

3. komunitas  pecinta burung

4. komunitas graffiti writter

5.komunitas islam

6.komunitas batu akik

           B.  Organisasi

                 1. FIFA

                 2.FBSI

                 3.PSSI

                 4.OSIS

                 5.FORKABI

                 6.DEMA

           C. kelompok sosial

1.kelompok belajar

2.kelompok kerja

3.kelompok diskusi

4.paguyuban

 

Sumber :

,               -Abdulsyani, Sosiologi Skematika teori dan terapan.

                -Prof. Dr Iman Santosa, M,Si, Sosiologi the key concepts,

                -J. Dwi narwoko – Bagong Suyanto (ed) Sosiologi teks pengantar dan terapan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini