Rabu, 16 September 2015

PENGANTAR SOSIOLOGI

PENGANTAR SOSIOLOGI
FAIZAH NURHIDAYAH
JURNALISTIK 1A
NIM : 11150510000089


DEFINISI

Kelompok Sosial
Menurut soerjono soekanto kelompok sosial merupakan himpunan atau kesatuan manusia yang hidup bersama oleh karenannya ada hubungan antar mereka. Hubungan tersebut antara lain adalah hubungan terkait hubungan timbal balik ang saling mempengaruhi dan suatu kesadaran untuk saling menolong. Manusia selalu tergantung dengan manusia lain dalam kehidupan memenuhi hajatnya. Kelompok sosial merupakan satu kesatuan yang cukup intensif dan teratur , sehingga daripadanya di harapkan adanya pembagian tugas struktur, serta norma-norma tertentu yang berlaku bagi mereka.

Contoh dalam kehidupan sehari-hari :

Kelompok statistik, yaitu kelompok yang bukanorganisasi tidak memiliki hubungan sosial dan kesadaran jenis di antaranya. Contoh: Kelompok penduduk usia 10-15 tahun di sebuah kecamatan.
Kelompok kemasyarakatan, yaitu kelompk yang memiliki persamaan tetapi tidak mempunyai organisasi dan hubungan sosial di antara anggotanya.
Kelompok sosial, yaitu kelompok yang anggotanya memiliki kesadaran jenis dan berhubungan satu dengan yang lainnya, tetapi tidak terikat dalam ikatan organisasi. Contoh: Kelompok pertemuan, kerabat.
Kelompok asosiasi, yaitu kelompok yang anggotanya mempunyai kesadaran jenis dan ada persamaan kepentingan pribadi maupun kepentingan bersama. Dalam asosiasi, para anggotanya melakukan hubungan sosial, kontak dan komunikasi, serta memiliki ikatan organisasi formal. Contoh: negara, sekolah.


Komunitas
Komunitas merupakan kelompok sosial yang dibatasi oleh geografis yang jelas.Sekelompok orang yang mendirikan suatu komunitas karena mempunyai ketertarikan dan minat yang sama, misalnya agama, pekerjaan, suku, ras, hobi maupun berdasarkan kelainan seksual. Komunitas berdasarkan minat memiliki jumlah terbesar karena melingkupi berbagai aspek, contoh komunitas pecinta animasi dapat berpartisipasi diberbagai kegiatan yang berkaitan dengan animasi, seperti menggambar, mengkoleksi action figure maupun film, komunitas pecinta alam , komunitas anak Banyumas , komunitas pena yang berisi orang-orang yang suka menulis dll.
Contoh komunitas dalam kehidupan sehari-hari :
Organisasi
adalah sekumpulan orang-orang yang mempunyai tujuan yang sama dalam suatu wadah tertentu dan biasanya bersifat formal serta bernaungan hukum. Mempunyai struktur yang jelas, dan memiliki kesadaran kelompok yang kuat tetapi ikatan kelompoknya relatif longgar.
Contoh : organisasi politik , organisasi sosial , organisasi mahasiswa , organisasi agama, organisasi pemuda.




Persamaan dan Perbedaan Kelompok Sosial , Organisasi dan Komunitas

Persamaannya semuanya memiliki suatu tujuan dan interaksi di dalamnya. Timbul suatu kesamaan dan keterikatan sehingga membentuk suatu perkumpulan.
Perbedaannya yaitu menurut formal dan tidak formalnya dan tujuan dari komunitas organisasi dan kelompok sosial . Pesertanyapun berbeda dari berbagai golongan. Dari sifatnya yaitu independent dan non independent dan dari definisi masing masing pengertian dari komunitas organisasi dan kelompok sosial.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini