Peran Penting Seorang Guru
Sholahul Imani El Azmi
1112051000103
KPI 1D
Latar Belakang
Setiap guru tentulah menjadi contoh setiap muridnya, guru adalah salah satu sarana untuk pembentukan akhlak bagi setiap siswanya. Jadi tentulah setiap guru harus memberi contoh dan mengajarkan sikap yang baik kepada semua muridnya, karna jika tidak tentulah akan rusak generasi-generasi muda bangsa. Guru ialah pahlawan tanpa jasa, tapi banyak juga yang berkomentar buruk tentang guru, contoh : "guru itu bekerja sebagai mengurus anak orang tapi apakah anaknya mampu diurus ?" tidak lah sedikit yang berpendapat seperti itu. Tapi tentu saja guru memang lah pahlawan tanpa tanda jasa, guru yang mengajarkan kita segala hal, membuat kita tahu apa yang tidak kita tahu.
Pertanyaan Pokok
Apa yang anda lakukan untuk mencegah siswa di sekolah ini agar tidak terlibat tawuran ?
Metode Penelitian
Dalam penelitian ini, saya menggunakan metode kualitatif atau wawancara. Karna saya bisa bertemu langsung dengan guru saya untuk mendapat jawaban yang maksimal.
Lokasi : M.A Al Khairiyah Mampang Prapatan. Jakarta Selatan
Waktu : Rabu, 12 Desember 2012
Obyek Penelitian
Yang menjadi narasumber saya kali ini adalah, Drs. Haris Makhri selaku kepala sekolah dan guru matematika di Aliyah tersebut.
Analisis
Terjadinya tawuran ini karna kurangnya pengawasan dari pihak sekolah, karna tidaklah sedikit siswa-siswa yang lebih suka nongkrong di pinggir jalan selepas pulang sekolah daripada langsung kembali kerumah, hal tersebut tentulah tidak jarang membuat sekolah lain yang merasa terganggu, entah itu di cemooh atau ditimpuki.
Itulah yang memicu sebuah tawuran antar sekolah, jadi tentulah pengawasan dari pihak sekolah sangatlah berperan penting, dan tentu saja hukuman pun juga harus ditegakkan. Buat hukuman tersebut membuat takut para siswa agar siswa tidak berani melanggarnya.
Daftar Pustaka
Narasumber : Drs. Haris Makhri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar