judul : peran motivator pengubah para remaja
peneliti ; Umu Kulsum
NIM ; 1112051000108
kpi 1 d
PERAN MOTIVTOR UNTUK PENGUBAH PARA REMAJA
LATAR BELAKANG
Motivasi adalah suatu kata yang memiliki arti penyemangat untuk seseorang agar dia bisa membuat ia lebih semangat untuk mencapai sesuatu tujuan atau cita-cita yang ia miliki. Seseorang bisa menjadi sukses bila ia memiliki motivasi atau semangat untuk menggapainya dan ia terus berusaha untuk terus mengejar cita-cita atau tujuannya. Disinilah masalahnya berawal, pada zaman ini banyak sekali para remaja yang beranggapan bahwa sukses itu instan, itu salah. Maka di zaman ini dibutuhkan para motivator agar bisa mengajak para remaja lebih semangat dan pantang menyerah dengan cara yang lebih baik.
PERTANYAAN POKOK
Bagaimana cara agar memotivasi para remaja?
METODE PENELITIAN
Metode yang saya gunakan dalam penelitian kali ini yaitu metode kualitatif, yang menggunakan indeks interview (wawancara mendalam) terhadap narasumber. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif, maka akan menghasilkan hasil penelitian yang lebih akurat, lebih jelas, dan juga terpercaya.
Lokasi : Green Menstion, Jakarta Barat
Waktu : Senin, 10 Desember 2012
GAMBARAN SUBYEK
Yang menjadi narasumber dari wawancara ini ialah Ari Chandra Kurniawan, ia adalah ketua organisasi Pengembangan Diri untuk Pemuda ' Sang Provokator'. Ia dikenal ramah dan sangat baik di lingkungan Masyarakat dan ia juga sebagai seorang yang asik untuk di ajak berbincang di kalangan organisasinya tersebut.
ANALISIS
Dengan adanya motivasi untuk para remaja di masa kini bisa membuat para remaja dengan giat menggapai semua cita-cita dan keinginannya untuk menggapai suatu tujuan dengan cara yang baik pula. Dengan adanya motivator seseorang bisa diberi motivasi yang bisa membuat ia lebih termotivasi hidupnya. Sehingga ia berpikir akan terus berusaha mengejar semua cita-cita dan tujuan dalam hidupnya.
Semua motivasi itu berawal sejak dini, berawal dari memberikan motivasi pada para pelajar dari sekolah ke sekolah dengan memberikan semangat agar mereka bisa mencapai semua tujuannya dengan baik dan menghilangkan semua pemikiran mereka tentang anggapan bahwa sukses dangan cara instan. Dengan arahan dan beberapa contoh orang sukses yang mengalami kegagalan, bisa merubah anggapan mereka bahwa gagal berarti kalah atau tak ada cara lagi itu salah, tapi mereka akan termotivasi bahwa untuk menggapai sukses itu terdapat banyak kegagalan bahkan mereka berpikir bahwa kegagalan yang mereka alami itu suatu saat akan menjadi kesuksesan besar. Dengan memberikan motivasi dengan cara memberi gambaran orang-rang yang memiliki kebatasan Fisik dengan Sejuta Prestasi agar mereka selalu bersyukur dengan apa yang ada pada diri mereka dan membuat mereka berpikir bahwa di luar sana banyak yang memiliki" SEJUTA KETERBATASAN FISIK DENGAN SEJUTA PRESTASI". Dengan cara seperti itu mereka akan selalu berpikir bahwa mereka yang memiliki fisik yang sempurna harus bisa menggapai cita-citanya karna mereka yang memiliki fisik yang kurang sempurna saja bisa. Dengan cara seperti itu semua remaja akan selalu berfikir bahwa "Kami Bisa, dan Yakin bisa", dan kami akan selalu berusaha mengubah prinsip mereka dengan zaman yang serba praktis ini dengan anggapan bahwa sukses dengan cara instan menjadi "SUKSES DENGAN CARA YANG BAIK DAN MENJADI ORANG SUKSES DENGAN SEJUTA PRESTASI"
NARASUMBER : Ari Chandra Kurniawan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar