Selasa, 08 September 2015

Ilmam Fachri Zen_3 Tokoh_Tugas 1 Soskot

 

1.       Ahmad Fariz BQ ( CEO/Owner Iman Path )

Ahmad Fariz BQ adalah seorang yang dengan kegigihan dan ketekunannya membuat beliau telah meraih kesuksesan sejak masa muda beliau. Beliau dahulu pernah datang kerumah saya dan beliau mengontrak di kontrakan rumah saya. Beliau adalah sosok yang pendiam dan tidak banyak berbicara namun dibalik sifat pendiam nya tersebut, beliau adalah sosok yang luar biasa. Saya biasa memanggil beliau dengan panggilan "Om Faris" . ketika saya berkunjung ke kontrakan beliau, koleksi buku buku beliau sangat banyak. Berikut adalah tentang Ahmad Faris BQ :

Beliau adalah pria kelahiran Jambi,  .

Beliau adalah CEO/Owner Iman Path

Beliau juga merupakan dosen di UIN Syarif Hidayatullah.

Berikut adalah peristiwa penting tentang beliau :

1997 - Mulai sekolah di Universitas Al Azhar Kairo, Mesir

2003 – Lulus dari Universitas Al Azhar

2007 – Mulai mengajar di UIN Syarif Hidayatullah

2010 – Menikah dengan Riski Angelina

2011 – Mulai sekolah di Universitas of Ankara

2015 – Mulai bekerja di Iman Path

Beliau adalah sosok yang sukses, dalam Iman Path mempelajari kehidupan muslim urban, berinteraksi dengan persoalan persoalannya, lalu mempelajari solusinya dari pendekatan Islam untuk membuat nilai-nilai keimanan bertenaga dan memberi efek langsung dalam keseharian. Sama halnya dengan mahasiswa Pengembangan Masyarakat Islam. Beliau telah menjadi professor di usia muda nya, telah belajar di berbagai Universitas ternama di dalam dan luar negeri, telah menjadi pembicara dalam forum dalam dan luar negeri, dan lain lain.

Beliau adalah sosok yang memberi pengaruh positif baik melalui karya karya tulis nya, maupun melalui kepribadian nya. Dalam kesehariannya beliau adalah sosok yang rajin ibadah di masjid bahkan lantunan ayat suci al quran yang dibaca saat mengimami shalat sangatlah merdu. Ketika beliau sakit, beliau selalu mengucap hamdalah atas hal tersebu serta tidak pernah mengeluh. Hal itu sudah pasti memberi pengaruh positif bagi lingkungan maupun orang banyak.

Beliau adalah sosok inspiratif yang patut dicontoh oleh kaula muda. Kegigihan nya dalam mencari ilmu membuat beliau telah sukses meraih gelar professor di usia muda nya. Beliau telah mampu menginspirasi banyak kalangan, baik muda maupun tua.

Beliau merupakan teladan bagi orang lain. Banyak orang maupun perusahaan yang mencontoh sifat beliau. Beliau adalah orang yang ramah, bersahabat, intelektual luas namun hidup dalam kesederhanaan.

 

2.      Ma'ruf Fahrudin ( Founder Laskar Sedekah )

Berawal dari sebuah kisah dimana beliau dan ke-6 teman nya melihat balita yang sedang sakit namun tak ada biaya untuk berobat, melalui sahabat kecil tersebut hati mereka tergerak untuk saling berbagi. Dengan mendirikan sebuah wadah tersebut terkumpul biodata orang-orang yang membutuhkan, yang sebelumnya telah disurvei terlebih dahulu sehingga sedekah tersalurkan kepada mereka yang benar benar membutuhkan.

Beliau adalah sosok yang sukses karena aktifitas yang dilakukan adalah suatu bentuk kepedulian kepada sesama tanpa mengharap sesuatu apapun. Laskar sedekah pun sudah memiliki ratusan pasukan yang tersebar di 15 kota di Indonesia.

Beliau adalah sosok yang memberi pengaruh positif kepada banyak orang orang yang membutuhkan. Masyarakat yang memiliki nasib kurang beruntung mendapat perhatian lebih oleh komunitas ini. Dengan bersedekah maka kita akan bermental kaya.

Beliau adalah sosok yang mampu menginspirasi banyak orang. Banyak masyarakat memiliki strata atas maupun menengah turut memberikan bantuan kepada yang membutuhkan melalui laskar sedekah. Hal ini membuat semakin banyak orang yang menyisihkan sebagian harta nya untuk saudara nya yang kurang beruntung.

Beliau adalah teladan bagi orang lain. Kepedulian dan rasa kasih beliau terhadap sesama menjadi contoh bagi banyak orang. Tidak hanya merasa simpati namun beliau membuat rasa simpati itu menjadi rasa empati. Beliau ikut merasakan kesusahan orang lain dan membantu mereka yang membutuhkan.

 

3.       Dewi Kusmiati ( Pendiri Bank Sampah daerah Cibangkong dan Komunitas My Darling )

Ibu dewi adalah wanita jalanan yang hidup dijalanan. Selama 5 tahun, Dewi berjuang hidup dijalanan untuk menghidupi keluarganya. Bahkan ketika itu ia dan keluarganya harus tidur beralaskan Koran karena kekurangan biaya hidup.

"Lebih baik hidup dari sampah daripada hidup menjadi sampah. Dulu saya ngamen untuk anak karena anak saya butuh makan, sedangkan suami saya pengangguran" itulah ungkapan yang dilontarkan Dewi Kusmiati, sang pendiri dan pengelola bank sampah RW 11 kelurahan Cibangkong kecamatan Batu Nunggal, Kota Bandung.

Ketiga anaknya menderita penyakit yang mengharuskan mereka selalu ke dokter. anaknya yang pertama mengidap diabetes, anak kedua autis dan yang terakhir menderita radang otak. Pasalnya pengelolaan sampah didaerah itu kian tak terurus. Apalagi daerah tersebut tak lagi diangkut sampahnya oleh Perusahaan Daerah (PD) kebersihan sejak 1997. Akibatnya sampah yang ada meluap hingga ke jalanan. Selain keluhan suaminya, ia juga menjadi tempat mengadu bagi seorang relawan sampah yang juga tetangganya . relawan sampah tersebut sering dipanggil Abah Ayat. Dulu, setiap hair Abah membakar sampah untuk mengurangi jumlah sampah.

Hal itulah kemudian yang menjadi pemacu semangat Dewi. "ini amanah Abah, apapun yang terjadi tempat sampah akan saya bersihkan," Ungkap Dewi. Dari situlah, Dewi berjuang membersihkan tempat sampah RW 11 dengan segala perjuangan dan kerjasama dengan berbagai pihak, akhirnya berdirilah sebuha bank sampah didaerah Cibangkong.

Perjuangan Dewi tidak sia sia. Kini tempat sampah RW 11 Cibangkong sudah tertata bersih dan rapi. Bantuan yang datang untuk mendukung program bank sampah ini juga tidak sedikit. Sekarang, di bank sampahnya terdapat satu instalasi Bio Metan Green. Bio Metan Green merupakan alat pengelolaan sampah organic menjadi gas dan pupuk cair organic.

Hingga saat ini, omset yang diperoleh Komunitas My Darling Rp.  800.000 per bulan. Padahal diawal terbentuknya omset mereka hanya berkisar Rp. 800.000 per tahun.

Beliau adalah sosok yang sukses merubah tempat sampah yang tidak memiliki arti menjadi sebuah bank sampah yang memiliki banyak manfaat. Dari bank sampah tersebut beliau mampu menyambung hidup serta mengobati anak anak nya yang sakit.

Beliau adalah sosok yang memberikan manfaat positif baik bagi lingkungan maupun masyarakat. Lingkungan yang dulu bersahabat dengan sampah itu kini dirubah wajah nya menjadi tertata rapi. Sampah sampah yang tidak bermanfaat dirubah menjadi pupuk untuk tanaman.

Beliau adalah sosok yang inspiratif. Awalnya banyak yang mencibir beliau tak waras namun berkat kegigihannya beliau kini menjadi pengelola bank sampah yang sudah memberikan banyak manfaat. Kini masyarakat Cibangkong menjadi memiliki tempat sampah organic maupun non organic di setiap rumah nya.

Beliau adalah teladan bagi orang lain. Dahulu masyarakat membuang sampah sembarangan hingga menumpuk kejalan namun sekarang di setiap rumah warga memiliki tempat sampah organic maupun non organic.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini