Selasa, 15 Maret 2016

tugas 1 oleh Khoirul Wildan MD 4 c

KHOIRUL WILDAN_TUGAS 1
 
Untuk memenuhui tugas Metodologi Penelitian
Manajemen Dakwah 4 c
NIM 11140530000079
 
1.      Apa itu penelitian ?
Penelitian adalah tiap usaha untuk mencari pengetahuan (ilmiah) baru menurut prosedur yang sistematisdan terkontrol melalui data empiris (pengalaman), yang artinya beberapakali dapat diuji dengan hasil yang sama.[1] Jadi, penelitian juga dapat diartikan sebagai pemeriksaan untuk mencari data atau pengetahuan baru yang di inginkan, dengan menggunakan prosedur melalui pengalaman dan sumber-sumber lainnya serta mengumpulkan fakta-fakta yang ada. Penelitian juga sebagai suatu kegiatan mengungkapkan atau membuka pengetahuan karena pengetahuan, baik yang sudah ada maupun yang belum ditemukan. Penelitian bukan hanya dilakukan untuk sesuatu yang belum mempunyai data, akan tetapi penelitian juga dilakukan untuk sesuatu yang sudah ada, hanya saja perlu pengungkapan kembali guna memberikan pembaharuan informasi.
 
Menurut david Penny, penelitian berarti "berpikir secara sistematis mengenai jenis-jenis persoaalan yang untuk pemecahannya diperlukan pengumpulan dan penafsiran fakta-fakta".
 
2.      Apa itu dakwah ?
Dakwah dari segi bahasa Arab merupakan isim masdhar dari da'a-yad'u-da'watan yang artinya panggilan atau ajakan. Jadi, dakwah adalah suatu kegiatan berkesinambungan yang sifatnya panggilan, ajakan dan seruan yang di lakukan oleh seorang da'i (pendakwah) dengan target sasaran seorang Mad'u baik secara individu maupun secara umum, dengan tujuan mengajak umat untuk menjalin kehidupan yang sesuai dengan apa yang telah di ajarkan oleh agama.
 
3.      Apa yang dimaksud dengan metode penelitian ?
Jika kita lihat dari segi makna, bahwa metode adalah cara, jadi metode penelitian adalah cara atau tindakan yang harus dilakukan oleh seorang peneliti untuk melakuan penelitiannya, karena hal ini sangat penting dengan berhasil tidaknya penelitian.
 
4.      Jenis-jenis penelitian
Berikut merupakakan jenis-jenis penelitian, yaitu :
A.  Penenlitian Kualitatif
Penelitian kualitatif adalah suatu proses penelituian dan pemahaman yang berdasarkan metodologi yang menyelidiki suatu fenomena sosial dan masalah manusia.[2] Jadi, pada penelitian kualitatif ini, peneliti harus menekankan sifat alami manusia yang tumbuh alami pada masyarakat sosial.
 
Ada enam jenis penelitian kualitatif, yaitu :
a.       Penelitian Deskriptif
Yaitu penelitian yang menjelaskan suatu gejala, peristiwa, kejadian yang terjadi saat ini.
 
b.      Studi Kasus
Yaitu suatu penelitian yang dilakukan secara intensif terhadap seseorang yang dianggap mempunyai kasus tertentu.
 
c.       Biografi
Yaitu penelitian terhadap seorang individu dan pengalamannya dengan cara mengumpulkan dokumen dan arsip, dengan tujuan mengungkap perilaku seorang individu yang menarik.
 
d.      Fenomenologi
Yaitu penelitian yang dilakukan secara alami untuk mencoba menjelaskan atau mengungkap fenomena pengalaman yang didasari oleh kesadaran yang terjadi oleh beberapa individu.
 
e.       Grounded Theory
Yaitu penelitian yang bertujuan untuk menghasilkan atau menemukan suatu teori yang berhubungan dengan situasi tertentu.
 
f.       Etnografi
Yaitu uraian dan penafsiran suatu budaya atau sistem kelompok sosial.
 
B.     Penlitian kuatitatif
Penelitian kuantitatif merupakan metode untuk menguji teori-teori tertentu dengan cara meneliti hubungan antar variabel.[3]
Ada 3 jenis penelitian kuantitatif, yaitu :
a.       penelitian survei
Yaitu penelitian yang dilakukan dengan cara terjun kelapangan untuk mendapatkan informasi dan data.
 
b.      Studi Kasual Komperatif
Yaitu studi yang berusaha mengamati alasan atau penyebab terjadinya sebuah fenomena yang diteliti.
 
c.       Studi kolerasional
Yaitu studi yang mempelajari hubungan dua variabel atau lebih.
                       
 


[1] Irawan Soehartono, metode penelitian sosial  h.2
[2] Juliansyah Noor, Metodologi Penelitian (Jakarta : kencana 2014) h. 33
[3] Juliansyah Noor, Metodologi Penelitian (Jakarta : kencana 2014) h. 38

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini